Sunday, November 29, 2015

Pembahasan LPM Kajian No.8 : Menghindarkan penyesalan terbesar hari kiyamat

Klik immage di atas untuk memperjelas

qola sholallohu 'alaihi wa salam asyaddunasi khasrotan yaumal qiyamah rojulun amkanahu tolabul 'ilma fii dun-ya fa lam yatlub hu wa rojulun 'allama 'ilman fantafa'a bihi man sami'ahu min hu duna hu
Bersabda Rosulullohi SAW lebih beratnya manusia penyesalannya di hari kiyamat (adalah) seseorang yang (sebenarnya) memungkinkan baginya untuk mencari ilmu di dunia maka dia tidak mencarinya, dan seorang yang mengajarkan ilmu maka orang (lain) mengambil manfaat ilmu dari orang yang mengajarkannya selain dia sendiri.

Apa yang terjadi menimpa kepada seseorang pada hari akhirat (kiyamat) adalah merupakan akbitat dari apa yang telah dilakukannya di dunia. Manusia termasuk jin ditaqdirkan untuk beribadah kepada sang pencipta sebagaimana yang maktub (tertulis) dalam surah ad-Dzariyat (51);56.

Kesempatan yang diberikan kepada manusia selama umur hidupnya sebenarnya sangatlah kecil atau sebentar saja jika dibanding lamanya masa di akhirat. Karena akhirat adalah akhir segala-galanya, dan tiada lagi tahapan waktu sesudah itu.

Pada hadits di atas diterangkan oleh Rosulullohi SAW bahwa orang yang sebenarnya sempat untuk belajar mengkaji secara serius ilmu agama Islam namun tidak melakukkannya maka dia menanggung persaan sesal yang sangat besar. Karena akibatnya dia tidak paham apa yang harus diamalkan untuk mendapat ridho Alloh Ta'ala. Bukan berarti orang yang tidak belajar mengaji serius karena memang tidak sempat, itu tidak begitu menyesal. Semua sama-sama menyesal, mereka telah lalai karena urusan duniawi yang telah merenggut perhatiannya sehingga urusan akhirat dianggap perkara yang remeh.

Kemudian point kedua, orang yang diberi kemampuan menyampaikan ilmu agama namun dia sendiri justru tidak mengamalkannya juga menanggung penyesalan yang sangat berat, dia melihat para murid-murid yang pernah diajari ilmu agama merasakan nikmat di akhirat. Hal ini sesuai dengan teguran Alloh SWT pada surah Shof (61);2-3 " Hai org2 yang beriman karena apa engkuaberkata pada apa yang tidak engkau amalkan, besar dosanya di sisi Alloh jika engkau berkata tentang apa yang tiada engkau mengamalkan"    

Saudara, untuk urusan akhirat dalam mencari jalan Alloh (sabilillah)  hendaknya menjadi prioritas utama, di antara jam-jam kesibukan kita. Biasanya orang akan berada pada aktivitas yang dianggapnya penting.

No comments:

BDIG (Belajar Islam Dengan Gambaran) #2 : Gagal Pensiun Akhirat

Hanya Ilustrasi  Penerima dana pensiunan setelah purna tugas kerja, sebagai posisi kenyamanan hidup bagi orang tua. Urusan kebutuhan sehari-...